Indonesia Wajib Antisipasi Uzbekistan

Indonesia akan bertanding melawan Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong berkata Garuda Muda wajib mengantisipasi pola permainan Uzbekistan.

Semifinal Piala Asia U-23 antara Indonesia vs Uzbekistan akan berlangsung Senin (29/4/2024) malam WIB di stadion Abdullah bin Khalifa. Pemenang laga ini dipastikan lolos ke final dan mengunci tiket ke olimpiade paris 2024.

Indonesia yang kurang dikenal pada masa sebelumnya namun saat ini sangat berpengaruh di Piala Asia U23 2024. Rizky Ridho dan kawan melaju ke semifinal setelah mengalahkan Korea Selatan dalam adu penalti di babak perempatfinal.

Sementara, Uzbekistan lolos ke empat besar dengan hasil yang sempurna. Tim Timur Kapadze selalu menang dari fase grup hingga perempatfinal tanpa ada bolah masuk ke gawang mereka!

Uzbekistan sudah mencetak 12 gol sejauh ini dari 4 pertandingan. Yang menarik perhatian adalah 10 pemain berbeda sukses mencatatkan nama di papan skor.

Seimbangnya lini serang dan pertahanan Uzbekistan diakui oleh pelatih Timans Indonesia, Shin Tae-yong. Shin Tae-yong memberikan analisanya selepas menyaksikan langsung laga Uzbekistan vs Arab Saudi yang di menangkan oleh Khusayin Norchaev dan tim dengan skor 2-0.

“Saya menonton langsung ke stadion saat tanding laga Uzbekistan vs Arab Saudi dan melihat sendiri bagaimana Uzbekistan adalah tim yang sangat luar biasa bagus, stabil, terorganisir, dan disiplin,” ucap Shin Tae-yong

“Setelah menonton mereka, saya melihat mengapa mereka bisa mencetak 12 gol dan tidak kebobolan sama sekali. Hal utamanya adalah transisi cepat mereka sangat baik menyerang maupun saat bertahan, membuat mereka salah satu tim terkuat di kompetisi,”

“Tidak mudah nanti di semifinal namun kami akan berupaya dalam stamina baik dan kondisi bagus, semoga kami bisa membuahkan hasil yang memuaskan,” kata Shin Tae-yong.

Dengan catatan Uzbekistan yang selalu lolos ke semifinal Piala Asia U-23 sejak 2018. Maka Indonesia harus memberikan performa terbaik dalam laga tanding nanti malam Senin (29/4/2024).

Para pecinta Sepak bola, pastikan dukung Rizky Rhedo cs di Piala Asia U-23 2024. Jangan lupa kita dukung terus untuk pertandingan nanti malam Senin (29/4/2024) pertandingan antara Indonesia vc Uzbekistan yang akan disiarkan langsung dari Stadium Abdullah bin Khalifa 21.00WIB.